Seberkas cahaya surya yang bersinar
Telah memberi dan membawa rasa damai dalam hati
Menghadirkan kehangatan atas gigil hujan semalam
Di pagi ini,
Kunikmati anugerah-Mu kembali Ya Rabbi
Nikmat yang tiada tanding, tiada banding
Terimakasih pada-Mu Rabbi,
Engkau tlah kembalikan jiwa ini
Semoga hari ini Engkau berkenan hadirkan kebahagiaan,
Sirnakan segala duka dan kepedihan
Dari jiwajiwa sang perindu
Aamiin
syair telaga, (19 mei 2012)
.jpg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar